Kumpulan Kode Tag Kondisional Blogger Terbaru


Kumpulan Kode Tag Kondisional Blogger Tag Kondisional adalah salah satu fungsi penting dalam struktur template di Blogger. Fungsi ini digunakan untuk penyesuaian tertentu, biasanya digunakan untuk menampilkan widget atau elemen di tempat tertentu atau tidak muncul di halaman tertentu.

Seperti pada halaman utama blog misalnya kita ingin menampilkan sidebar, namun ketika pengunjung membuka halaman artikel, sidebar tidak ditampilkan. Nah untuk mengatur agar sidebar muncul dan tidak muncul maka digunakan Conditional Tag.

Tag Kondisional untuk Blogger dimulai dengan kode tag pembuka <b:if... dan diikuti oleh kondisi yang diinginkan dan disesuaikan dengan tepat. Di bawah ini adalah versi terbaru dari Blogger Conditional Tag yang dapat digunakan pada Template Blogger Anda.


Blogger Conditional Tags


Ini adalah Tag Conditional Blogger Terbaru yang dapat Anda tambahkan ke tema Anda untuk membungkus kode tertentu agar lebih mudah dipahami jika Anda ingin bermigrasi dan lengkap dengan contoh URL.

1. Homepage (Halaman Utama)


Tag Kondisional Blogger ini hanya akan muncul di halaman utama saja. Jika Anda ingin menampilkan fitur seperti widget apa pun atau bahkan seluruh sidebar, footer, atau bagian header hanya di beranda, cukup gunakan tag kondisional berikut.

<b:if cond='data:view.isHomepage'>

Versi Lama

<b:if cond='data:blog.url == data:blog.homepageUrl'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com

2. Halaman Indeks


Tag Kondisional ini mencakup halaman indeks atau multiple (banyak posting) seperti beranda, pencarian, label, serta arsip.

<b:if cond='data:view.isMultipleItems'>

Versi lama

<b:if cond='data:blog.pageType == "index"'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com
https://www.samuelpasaribu.com/search?q=query
https://www.samuelpasaribu.com/search/label/Blogger
https://www.samuelpasaribu.com/search?label=Blogger
https://www.samuelpasaribu.com/2020
Dan lain sebagainya...

3. Halaman Item (Post and Page)


Kode ini digunakan untuk halaman posting dan statis.

<b:if cond='data:view.isSingleItem'>

Versi lama

<b:if cond='data:blog.pageType in ["item", "static_page"]'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com/2022/12/kumpulan-kode-tag-kondisional-blogger.html
https://www.samuelpasaribu.com/p/about.html

4. Halaman Post (Artikel Tunggal)


Kode ini digunakan untuk menampilkan widget yang muncul di postingan artikel saja.

<b:if cond='data:view.isPost'>

Versi lama

<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com/2022/12/kumpulan-kode-tag-kondisional-blogger.html

5. Halaman Homepage and Post


Anda dapat menggunakan kondisi yang berbeda untuk menampilkan konten pada halaman utama dan postingan.

Untuk menampilkan konten pada halaman utama dan postingan, Anda dapat menggunakan kondisi seperti ini:

<b:if cond='data:view.isHomepage or data:view.isPost'>
  <!-- konten yang ingin ditampilkan -->
</b:if>

Kondisi tersebut akan mengevaluasi sebagai benar jika halaman yang dilihat adalah halaman utama atau halaman posting. Jadi, konten yang ditentukan dalam kondisi tersebut akan ditampilkan pada halaman utama dan halaman posting.

Anda juga bisa menggunakan kondisi data:view.isSingleItem yang akan bernilai benar jika halaman yang dilihat adalah halaman posting, entah itu postingan blog atau halaman statis.

<b:if cond='data:view.isHomepage or data:view.isSingleItem'>
  <!-- konten yang ingin ditampilkan -->
</b:if>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com
https://www.samuelpasaribu.com/2022/12/kumpulan-kode-tag-kondisional-blogger.html

Semoga membantu.


6. Halaman Page (Statis)


Kode ini digunakan untuk menampilkan widget yang muncul di halaman artikel saja.

<b:if cond='data:view.isPage'>

Versi lama

<b:if cond='data:blog.pageType == "static_page"'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com/p/about.html

7. Halaman URL Tertentu


<b:if cond='data:view.url == data:blog.homepageUrl path "<PATH DARI HALAMAN>"'>

Contoh penulisan:

<b:if cond='data:view.url == data:blog.homepageUrl path "/p/about.html"'>

8. Halaman Label


<b:if cond='data:view.isLabelSearch'>

Versi lama

<b:if cond='data:blog.searchLabel'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com/search/label/Blogger
https://www.samuelpasaribu.com/search?label=Blogger

9. Halaman Pencarian


Hanya halaman pencarian berdasarkan query.

<b:if cond='data:view.isSearch and !data:view.isLabelSearch'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com/search?q=query

Ini juga termasuk halaman pencarian label atau semua yang mengandung kata "search" di URL.

<b:if cond='data:view.isSearch'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com/search?q=query
https://www.samuelpasaribu.com/search/label/Blogger
https://www.samuelpasaribu.com/search?label=Blogger

Versi lama

<b:if cond='data:blog.searchQuery'>

10. Halaman Arsip


<b:if cond='data:view.isArchive'>

Versi lama

<b:if cond='data:blog.pageType == "archive"'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com/2022
https://www.samuelpasaribu.com/2022/12
https://www.samuelpasaribu.com/2022_12_02_archive.html

11. Halaman Error 404 (Page Not Found)


<b:if cond='data:view.isError'>

Versi lama

<b:if cond='data:blog.pageType == "error_page"'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com/404.html

12. Halaman Mobile


Digunakan untuk semua yang memiliki parameter ?m=1.

<b:if cond='data:blog.isMobileRequest'>

Contoh URL:

https://www.samuelpasaribu.com?m=1

13. Halaman Pratinjau (Preview)


<b:if cond='data:view.isPreview'>

14. Halaman Edit Layout di Dashboard


<b:if cond='data:view.isLayoutMode'>

Deklarasi NOT, AND, OR


Selain itu, Kode Tag Kondisional Blogger juga bisa menggunakan NOT, AND, atau OR.

1. NOT


Kondisi dimana jika bukan halaman yang dimaksud. Tambahkan tanda seru !

<b:if cond='!data:view.isPost'>

2. AND


Kondisi jika keduanya benar. Tambahkan and.

<b:if cond='!data:view.isPost and data:view.isMultipleItems'>

3. OR


Kondisi jika salah satunya benar. Tambahkan or.

<b:if cond='data:view.isPost or data:view.isMultipleItems'>


Kesimpulan


Fungsi tag kondisional yang baru dengan tag kondisional yang lama itu masih sama. Tetapi format penulisan kodenya saja yang berbeda. Jadi kalau template sobat masih pakai tag kondisional Blogger lama, jangan khawatir karena yang versi lama juga masih bisa digunakan. Tetapi agar terlihat lebih profesional dan up to date, tidak ada salahnya jika mengganti dengan tag kondisional Blogger yang versi terbaru.

Itulah beberapa Conditional Tags for Blogger Versi Terbaru yang bisa saya bagikan kali ini. Semoga artikel yang cukup singkat ini dapat berguna dan bermanfaat untuk anda semua. Terima kasih atas kunjungan anda.

Demikian postingan kali ini tentang Tag Kondisional Blogger Terbaru. Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu Anda. Yuk bagikan artikel ini untuk membantu teman-teman yang lain. Terima kasih!
Next Post Previous Post
11 Comments
  • Rico
    Rico December 4, 2022 at 12:02 AM

    Ini yang saya cari

  • Squadlama
    Squadlama December 4, 2022 at 7:29 PM

    Sangat bermanfaat

  • Haxor
    Haxor December 7, 2022 at 8:19 AM

    Maaf mas, tag di atas digunakan untuk apa? Saya masih tidak mengerti

    • samuelpasaribu.com
      samuelpasaribu.com December 7, 2022 at 8:23 AM

      Itulah gunanya menampilkan skrip atau widget di halaman tertentu. Misal hanya pada halaman index, hanya pada halaman postingan, dll. Gunakan kode diatas dengan bijak.

  • Way
    Way December 7, 2022 at 8:30 AM

    This comment has been removed by the author.

  • Way
    Way December 7, 2022 at 8:31 AM

    Mas kalau mau bikin tag conditional seperti contoh

    Saya tidak ingin menampilkan widget ABC di page halaman, tapi widget ABC ini saya ingin munculkan di post tersebut bagaimana ya? Soalnya widget itu di dalamnya ada tag gitu...

    • samuelpasaribu.com
      samuelpasaribu.com December 7, 2022 at 8:32 AM

      < div class='widgetABC'>
      Ini merupakan gabungan page halaman dan post artikel
      < div >

  • Zoneamedia
    Zoneamedia December 8, 2022 at 12:41 PM

    Penelusuran terkait

    tag meta pada html
    fungsi tag meta pada html
    penulisan tag meta title yang benar
    meta html adalah
    meta tag seo
    meta tags font
    contoh meta tag
    fungsi tag meta charset= utf-8

  • Zoneamedia
    Zoneamedia July 19, 2023 at 10:45 PM

    Solusi untuk peringatan di pagespeed "Low-contrast text is difficult or impossible for many users to read". Gunakan kode warna ini (#CC0000)

  • Zoneamedia
    Zoneamedia July 21, 2023 at 10:21 AM

    Warna link untuk postingan #25A1D7

  • Tikseo
    Tikseo January 1, 2024 at 2:16 PM

    Testimoni

Add Comment
comment url